Einstein Kalah oleh Orang Indonesia! Ini Dia 10 Orang Dengan IQ Tertinggi di Dunia

Posted by IYan Wednesday, 14 September 2016 0 comments
Meski belum ada cara pasti untuk mengukur tingkat kecerdasan seseorang, tapi tes IQ diyakini sebagai cara paling tepat untuk melakukan pendekatan tersebut. Sejauh ini hasil tes IQ banyak dijadikan patokan untuk mengukur kemampuan analisis, logika dan intelektual seseorang.

Dengan diberikan tes IQ yang sedikit rumit, beberapa orang ternyata mampu memberikan hasil tes IQ yang tinggi. Nah, JalanTikus ada nih daftar orang dengan IQ paling tinggi di dunia hingga tahun 2016. Salah satunya ternyata dari Indonesia!

10 Orang Dengan IQ Tertinggi di Dunia

Beberapa orang memang terlahir dengan tingkat kecerdasan yang tinggi. Dengan kecerdasannya, mereka sukses menyelesaikan tes IQ dengan nilai gemilang. Nah, siapa saja orang yang memiliki IQ tertinggi di dunia?

1. William James Sidis


William James Sidis lahir di Amerika Serikat pada 1 April 1898. Diperkirakan dia memiliki IQ antara 250 hingga 300. Hingga saat ini, angka ini merupakan angka IQ tertinggi sepanjang sejarah. William diyakini sebagai seorang ahli matematika yang tak terbantahkan. Dalam usia 11 tahun, dia sudah masuk Harvard dan berhasil menguasai 40 bahasa asing dalam usia yang sangat muda.
 
 
 
 
 

2. Terence Tao

 

 Kabarnya, dalam usia 2 tahun Terence Tao sudah menunjukkan ketertarikan pada aritmatika. Dan saat usianya mencapai 20 tahun, dia mendapatkan gelar PhD dari Princeton. Mendapat gelar PhD, tentu kecerdasan Tao diakui dunia. Nah, tahukah kamu berapa IQ Terence Tao? 230! Saat ini Terence Tao menjadi profesor di University of California, Los Angeles.

3. Christopher Hirata


Dalam usia 13 tahun, Christopher Hirata sukses meraih medali emas dalam ajang Olimpiade Fisika Internasional di tahun 1996. Setahun setelahnya, dia masuk California Institute of Technology. Pada usianya yang ke-22 tahun, sama seperti Terence Tao, Hirata juga mendapatkan gelar PhD dari Princeton. Dengan IQ 225 yang dimilikinya, saat ini dia menjabat sebagai seorang profesor Astrofisika di California Institute of Technology.

4.  Kim Ung-Yong

 
 
 Berbeda dari bayi biasa, saat berusia 6 bulan Kim Ung-Yong sudah mulai belajar bicara. Dan pada ulang tahunnya yang ke-3, dia sudah bisa membaca bahasa Inggris, Korea, Jepang, dan Jerman. Setelah melalui pengujian, dia mendapatkan hasil tes IQ 210. Dia berkarier di NASA selama 10 tahun, untuk kemudian kembali ke Korea Selatan demi mengabdi menjadi seorang pengajar.
 
 5.  B.J. Habibie
 
 
 
 Nah, ini nih yang bikin bangga. Mantan presiden Republik Indonesia, B.J. Habibie sukses nongkrong dalam jajaran orang ber-IQ tertinggi di dunia dengan angka 200! Bukan hanya sukses di Indonesia, nama Habibie diakui dunia. Bahkan beliau memiliki jasa besar dalam dunia penerbangan Internasional.

6.   Christopher Michael Langan


Nah, ini nih yang bikin bangga. Mantan presiden Republik Indonesia, B.J. Habibie sukses nongkrong dalam jajaran orang ber-IQ tertinggi di dunia dengan angka 200! Bukan hanya sukses di Indonesia, nama Habibie diakui dunia. Bahkan beliau memiliki jasa besar dalam dunia penerbangan Internasional.

7. Garry Kasparov


Sosok grandmaster catur legendaris, Garry Kasparov juga merupakan salah satu orang yang memiliki IQ tertinggi di dunia. Dia memiliki IQ 190. Selama masa bercaturnya, dari tahun 1986 hingga 2005, Kasparov menduduki peringkat 1 selama 225 bulan dari total 228 bulan. Jaka aja menang catur sekali langsung bangga. Ini gimana dia ya?

8. Philip Emeagwali


Dibandingkan dengan orang yang memiliki IQ tertinggi di dunia lainnya, Philip Emeagwali barangkali yang kurang dikenal. Padahal dia punya IQ 190. Dia adalah seorang ahli matematika, ahli teknik dan ahli bumi. Dirinya pernah mengajukan gelar PhD pada Michigan University, namun ditolak karena masalah ras. Hingga akhirnya dia pun menuntut pihak universitas.


9.  Marilyn Von Savant


Pada tahun 1980, Marilyn Von Savant mencatatkan namanya dalam Guinness Book of Records sebagai pemegang IQ tertinggi. Wanita kelahiran tahun 1946 ini sekarang masih menjadi kolumnis di kolom 'Ask Marilyn' yang sukses menarik banyak peminat.


10.   Leonardo da Vinci


Nama Leonardo da Vinci banyak disebut dalam karya-karya agung di dunia. Berbagai bidang keilmuan banyak mengenal namanya. Berbagai spekulasi terus bermunculan mengingat karyanya yang agung namun bisa dihasilkan pada masa itu. Diyakini memiliki IQ antara 180-190, dia dikenal sebagai ahli patung, lukisan, geologi, kartografi, matematika, dan teknik.
Siapa sangka nama Albert Einstein tidak muncul dalam daftar 10 orang dengan IQ tertinggi di dunia? Bahkan IQ Albert Einstein yang hanya 160 terkalahkan oleh kecerdasan B.J. Habibie. Berapa nih IQ kamu? Silakan download APK What's MY IQ untuk mengetahui berapa besar nilai IQ milikmu.

Sumber : Jalan tikus


Read More..